
SUKABUMI, TOPIK BERITA – Bupati Sukabumi Asep Japar bersama Wakil Bupati Andreas bersilaturahmi dengan masyarakat Kecamatan Cidahu dalam kegiatan Muhibah Ramadhan 1446 Hijriah, Rabu 5/3/2025, di Masjid Agung At-Taqwa. Acara ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergitas dalam membangun daerah.
Turut hadir Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, Forkopimda, dan kepala perangkat daerah. Kegiatan ini juga diisi dengan khatam Alquran, gerakan pasar murah, serta pemberian santunan.
Bupati Asep Japar menegaskan pentingnya kebersamaan dalam pembangunan daerah. “Silaturahmi ini menjadi wujud sinergitas kita dalam membangun Sukabumi. Mari kita terus bersatu demi kemajuan daerah,” ujarnya. Ia juga mengapresiasi masyarakat yang telah menjaga kondusivitas saat Pilkada Serentak 2024.
Senada, Wakil Bupati Andreas menegaskan bahwa dirinya bersama Bupati akan terus kompak dalam memajukan Sukabumi. “Kami tidak akan berjalan sendiri-sendiri, sinergitas akan terus kami buktikan,” katanya. Ia juga mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Kabag Kesra Setda Kabupaten Sukabumi, Wawan Setiawan, mengungkapkan bahwa Cidahu menjadi kecamatan kedua dalam rangkaian Muhibah Ramadhan setelah Kadudampit. “Total ada 10 kecamatan yang dikunjungi dalam agenda ini,” tuturnya.
Acara ditutup dengan tausyiah dari KH. Maftuh Akhmad, memberikan pesan spiritual bagi masyarakat.